Rp.2,99 Triliun BLT Desa telah disalurkan kepada 4,9 Juta Keluarga


=== REKOMENDASI UNTUKMU ===

Hai selamat datang di infojawaban.com pada kesempatan kali ini infojawaban.com akan memberikan informasi kepada kalian tentang BLT Desa sebesar Rp.2,99 Triliun yang telah disalurkan kepada 4,9 Juta Keluarga.

BACA JUGA

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. Abdul Halim Iskandar, mengatakan hingga saat ini tercatat sudah ada 4.992.025 keluarga miskin yang mendapat kucuran Bantuan Langsung Tunai atau BLT Desa.

Sebanyak 4,99 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dr 47.030 desa telah menerima penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa dgn total yg telah tersalurkan Rp2,99T. Disampaikan oleh #GusMenteri @halimiskandarnu pada konferensi pers secara daring di Jakarta, Rabu (27/5).

Sejauh ini, kata Abdul Halim, dana desa sudah tersalur ke 63.029 rekening kas desa. Angka tersebut adalah sekitar 84 persen dari total 74.953 desa. Pada desa-desa tersebut lah, tuturnya, percepatan penyaluran BLT Dana Desa dapat dilakukan.

Berdasarkan catatan kementerian desa yang sudah menggelar Musyawarah Desa Khusus dan telah menetapkan calon keluarga penerima manfaat BLT desa sejatinya berjumlah 63.834 desa. Dari jumlah tersebut, baru 47.030 desa ya telah menyalurkan BLT Desa. Sementara, 16.804 desa sudah melakukan musdesus untuk menentukan calon KPM, namun belum menyalurkan dana BLT-nya.

Dengan perkembangan tersebut, Abdul Halim melihat kesenjangan jumlah antara desa yang telah menggelar musyawarah khusus dan realisasi penyalurannya semakin menipis jaraknya. "Ini membahagiakan komitmen Kepala Desa untuk memberikan hak warga desa yang sudah di musdesus untuk dapat BLT."

Apabila dilihat menurut kabupaten atau kotanya hingga 26 Mei 2020 sudah ada 109 kabupaten/kota yang penyaluran BLT Desa-nya mencapai 100 persen. Selanjutnya, yang penyalurannya 75-99 persen berjumlah 138 kabupaten/kota. Berikutnya, 55 kabupaten/kota tercatat baru menyalurkan sebesar 50-74 persen dan 94 kabupaten kota baru menyalurkan 1-49 persen.

Abdul Halim masih menemukan 38 kabupaten/kota yang sama sekali belum menyalurkan BLT Dana Desa. "Yang nol persen beberapa terkendala dan sudah kami cek di lapangan," ujar dia. Ada beberapa hal yang jadi penghambat penyaluran BLT Desa itu, antara lai adalah persoalan birokrasi desa lantaran banyal pejabat baru, serta ada pula desa yang terkenda faktor geografis.

Sebelumnya kementrian Desa menyalurkan bantuan Rp.600.000 bagi keluarga miskin yang terdampak Covid19.

Semoga bantuan yang diberikan pemerintah kepada masyarakat ini bisa sangat bermanfaat. Khususnya bagi yang sangat terdampak dengan adanya wabah pandemi Covid-19 ini.

Yuk semuanya ikuti anjuran pemerintah untuk tetap jaga kesehatan, jaga jarak, jangan bersentuhan, jangan mudik dan menggunakan masker ketika keluar rumah.

BACA JUGA :

Semoga informasi ini bermanfaat dan terimakasih banyak telah membaca infojawaban.com

Jangan lupa share info ini keteman kalian ya 😊

Source : Tempo.co

No comments:

Post a Comment

close